JENIS BUAH-BUAHAN UNTUK BURUNG PLECI

TIPSPLECI.BLOGSPOT adalah blog berisi artikel artikel atau postingan tentang burung pleci seperti makanan burung pleci, pemasteran burung pleci, penangkaran pleci, indukan pleci, harga burung pleci, 









BERBAGAI JENIS BURUNG PLECI

Postingan pleci kali ini adalah mengenai :
JENIS BUAH-BUAHAN UNTUK BURUNG PLECI


Salah satu faktor terpenting dalam memelihara momongan kita (khususnya pleci) adalah makanan, dimana makanan itu sendiri merupakan suatu kewajiban untuk melangsungkan hidup dan memenuhi kebutuhan gizi.

Karena disini yang saya bahas adalah burung pleci yang suka sekali dengan buah-buahan jadi saya akan memberikan sekilas info tentang makanan buah untuk pleci yang baik untuk dikonsumsi burung kesayangan kita (pleci).

BUAH PISANG KEPOK


Untuk pisang yang baik buat pleci adalah pisang kepok, pisang ini tidak mudah busuk karena mampu bertahan sampai 2 hari. Dalam penyajiannya usahakan pilih pisang yang benar-benar sudah matang dipohon lebih bagus lagi bukan pisang yang matang karena karbitan atau bantuan obat lainnya karena pisang karbitan dikhawatirkan masih mengandung obat kimia di kulitnya dan itu akan mengganggu pencernaan momongan kita. Dan sebelum disajikan saya sarankan dicuci terlebih dahulu.

BUAH MENTIMUN


Buah mentimun memang baik untuk burung pemakan buah, tapi disini saya menyajikan buah ini hanya tertentu saja diwaktu momongan kita terlihat Over Birahi (OB), kandungan mineral dari buah ini sangat banyak dan dapat melancarkan peredaran darah serta mengobati pleci dari kegemukan (Diet).

BUAH APEL MERAH

Selain kandungan vitamin C yang banyak buah apel merah juga bermanfaat untuk mendongkrak birahi, buah ini sering disajikan para breder pleci menjelang lomba, selain itu buah apel merah juga berfungsi memperindah bulu pleci agar terlihat halus dan rapi.

BUAH TOMAT

Kandungan vitamin C dibuah ini juga banyak, buah yang satu ini sering saya sajikan 1 minggu sekali untuk menjernihkan suara burung pleci. Pilihlah buah tomat yang segar dan tidak busuk serta dicuci dulu sebelum disajikan agar bakteri yang terkandung hilang dan tidak mengganggu pencernaan momongan kita.

BUAH SAWO


Buah yang satu ini sangat baik untuk momongan kita (pleci), sangat cocok sekali untuk pleci yang malas bunyi, buah ini sering saya sajikan untuk pleci bakalan yang baru saya beli dan bisa merangsang agar cepat bunyi. Sajikan buah sawo yang benar-benar matang dan tidak ada getahnya, sajikan hanya 1 minggu sekali saja karena jika disajikan tiap hari di khawatirkan burung Over Birahi (OB) yang menyebabkan burung menjadi susah jinak alias kelabakan jika kita dekati.

BUAH JERUK


Selain kandungan vitamin C yang banyak, buah ini bisa meningkatkan sistem imun pada burung, buah ini sering saya sajikan disaat cuaca terlihat panas sekali atau ketika musim hujan serta sehari sebelum burung dibawa ke latberan untuk mendongkrak birahi burung agar bunyi terus-menerus. Saran saya pilih buah "jeruk madu" karena selain mengandung vitamin C buah ini juga manis dan itu akan baik untuk pencernaan burung.

Nah bagaimana menurut anda...
Selain buah yang saya uraikan diatas mungkin banyak buah lainnya diluar sana yang bermanfaat untuk pleci kita. Tapi semua itu juga tergantung pribadi kita dalam merawat burung pleci karena perawatan yang rajin dan penuh kasih sayang akan menghasilkan pleci yang bagus di kemudian hari.

Sekedar tips dari saya untuk hasil yang baik sajikan buah yang segar tiap harinya dan jaga selalu kebersihan momongan kita. Sekian info tentang makanan buah untuk pleci semoga bermanfaat dan menambah lebih baik untuk momongan anda.

9 komentar:

  1. Mantaf Ulasannya … semoga semakin sukses …
    Usir udara panas dan lembab dengan menghijaukan rumah tinggal; dapatkan koleksi tanaman buah menyegarkan juga tanaman hias nan cantik lewat blog ini, http://djonlineshopping.blogspot.com/

    BalasHapus
  2. pisang baiknya diganti berapa hari Mas..

    BalasHapus
  3. mksh om infonya sngt brharga bngat...

    BalasHapus
  4. semoga bermanfaat artikelnya, thanks
    http://ramuantradisionalkita.com/

    BalasHapus
  5. mantab
    http://tokoobatherbal23.com/

    BalasHapus
  6. Pengganti ulat hidup untuk burung pleci kesayangan anda. Praktis, lebih higienis, mudah dicerna dan telah teruji kandungan nutrisinya

    Ulat Hongkong MARKEL bagus utk burung Pleci 

    Extra fooding MARKEL, solusi cerdas untuk burung pleci kesayangan anda

    BalasHapus
  7. Pisang kepok aja dah untuk harian burung pleci kalau untuk ningkatin birahinya bisa diganti dengan buah sawo atau apel merah.. :)
    Rawatan Pleci Cepat Lasrol Bukpar
    Rawatan Pleci Buxtoni
    Rawatan Pleci Montanus
    Rawatan Pleci Auriventer
    Membedakan Buxtoni dan Auriventer

    BalasHapus
  8. Mantap tips nya semoga bermanfaat

    BalasHapus